Senin, 10 Oktober 2016

Puasa Asyuro

Tanggal 9 & 10 Muharram
Keutamaanya: Mengikuti Sunnah dan menghapus dosa setahun yang lalu.
Semoga Allah Ta'ala memudahkan dan mengabulkan... Aamiin.
Keutamaan Puasa Bulan Muharrom, Hari 'Asyuro dan Tasu'a
Disunnahkan memperbanyak puasa pada bulan Muharrom:
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ قَالَ:
قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ :
أَفْضَلُ الصِّيَامِ بَعْدَ رَمَضَانَ شَهْرُ اللَّهِ الْمُحَرَّمُ . " رواه مسلم 1982
Rosululloh Shollallohu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda:
“Puasa yang paling afdhol setelah Romadhon adalah bulan Allah Muharrom.”
[HR. Muslim]
Terutama puasa tanggal 9 (Tasu'a) dan 10 ('Asyuro) Muharrom, minimal tanggal 10 saja:
قال النبي صلى الله عليه وسلم : " صيام يوم عاشوراء ، إني أحتسب على الله أن يكفر السنة التي قبله . "
رواه مسلم 1976
“Puasa hari ‘Asyuro (10 Muharrom), aku berharap kepada Allah agar menghapus dosa setahun yang lalu.” [HR. Muslim]
Disunnahkan juga puasa Tasu’a (Tgl 9 Muharrom).
Hadis-Hadis Seputar Puasa ‘Asyuro:
1. Dari Abu Qotadah Rodhiyallohu ‘Anhu, Rosululloh Shollallohu ‘Alaihi Sallam, bersabda :
“ Aku berharap pada Allah dengan puasa ‘Asyuro ini dapat menghapus dosa selama setahun sebelumnya.” (HR. Bukhori dan Muslim)
2. Ibnu Abbas Rodhiyallohu ‘Anhuma berkata:
“Aku tidak pernah melihat Rosululloh Shollallohu ‘Alaihi Wa Sallam , berupaya keras untuk puasa pada suatu hari melebihi yang lainnya kecuali pada hari ini, yaitu hari ‘Asyuro dan bulan Romadhon.”(HR. Bukhori dan Muslim)
3. Ibnu Abbas Rodhiyallohu ‘Anhuma berkata:
Ketika Rosululloh Shollallohu ‘Alaihi Wa Sallam tiba di Madinah, beliau melihat orang-orang Yahudi berpuasa pada hari Asyuro, maka Beliau bertanya : “Hari apa ini...?
Mereka menjawab :“ini adalah hari istimewa, karena pada hari ini Allah menyelamatkan Bani Israil dari musuhnya, Karena itu Nabi Musa berpuasa pada hari ini.
Rosululloh Shollallohu ‘Alaihi Wa Sallam pun bersabda:
“Aku lebih berhak atas Musa daripada kalian“
Maka beliau berpuasa dan memerintahkan shohabatnya untuk berpuasa. (HR. Bukhori dan Muslim)
4. Dalam riwayat lain, Ibnu Abbas Rodhiyallohu ‘Anhuma berkata:
Rosululloh Shollallohu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda :
“Jika tahun depan kita bertemu dengan bulan Muharrom, kita akan berpuasa pada hari kesembilan (tanggal sembilan).“ (HR. Bukhori dan Muslim)
5. Imam Ahmad dalam Musnadnya membawakan tambahan:
“Hari ‘Asyuro adalah hari ketika perahu Nabi Nuh berlabuh di bukit Judiy, lalu Nabi Nuh berpuasa sebagai bentuk syukur.”
#BarokallohuLanaaWalakum..... Aamiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar